GIA #38 Optimalisasi Keterampilan 4C Guru dan Siswa dalam IKM

Ikuti Kelas yang Tersedia, dimanapun kamu mau secara online, bahkan hanya dengan Smart Phone mu.

  • GI Academy

  • 985 Peserta

  • Online Event


Deskripsi Event

Di era Society 5.0, optimalisasi keterampilan 4C (critical thinking, creativity, communication, dan collaboration) sangat penting. Dalam Implementasi Kurikulum Merdeka (IKM), keterampilan ini harus diintegrasikan dalam pembelajaran untuk mempersiapkan guru dan siswa menghadapi tantangan masa depan. Strategi pengembangan mencakup pelatihan intensif, metode pembelajaran inovatif, dan proyek kolaboratif. Evaluasi berkala diperlukan untuk memastikan tujuan pendidikan tercapai dan semua pihak mendapatkan manfaat maksimal.


Bergabunglah dalam sesi Guru Inovatif Academy ke-38 yang akan membahas Optimalisasi Keterampilan 4C Guru dan Siswa dalam IKM yang akan diselenggarakan pada:

🗓: 30-31 Agustus 2024
⌚: 13.30—15.00 WIB

🎙️: Rachmah Safitri

Jadwal Event
GI Academy | Sertifikat 32 JP

GIA #38 Optimalisasi Keterampilan 4C Guru dan Siswa dalam IKM

Jumat, 30 Agustus 2024 | Pukul 13:00 WIB - 15:00 WIB
GI Academy | Sertifikat 32 JP

GIA #38 Optimalisasi Keterampilan 4C Guru dan Siswa dalam IKM

Sabtu, 31 Agustus 2024 | Pukul 13:00 WIB - 15:00 WIB
Tentang Pembicara

RACHMAH SAFITRI, S.PD

Lulusan Program Pelatihan Komite Pembelajaran Sekolah Penggerak 2022 / Trainer


"Mengajar, kepemipinan, pelatihan, dan kurikulum adalah keahlian utama yang sangat saya unggulkan. Belajar bukan hanya dimaknai dengan membaca buku serta menimba ilmu saja, namun mentransfer ilmu juga merupakan salah satu metode belajar. Saya percaya bahwa ketika ilmu dibagikan, ia tidak berkurang, namun akan berlipat ganda Materi pelatihan dan kurikulum adalah sesuatu yang dekat dengan saya, terlebih dengan kompetensi saya sebagai kepala sekolah dan wakil kepala sekolah yang telah saya dalami sejak 2008. Oleh karena itu, berbagi ilmu merupakan cara yang saya gemari selain untuk belajar, namun juga untuk sharing, bercerita, dan membangun harmoni bersama. " S1 Pendidikan Guru Sekolah Dasar - Universitas Terbuka

Informasi Legalitas Sertifikat

Sertifikat Mandiri  -  

Sertifikat yang diterbitkan kepada peserta pada kelas atau kursus ini merupakan sertifikat yang diterbitkan sacara Mandiri oleh Gurulnovatif.id dan ditanda tangan oleh Founder and Chairman of GuruInovatif.id. Untuk mempelajari legalitas sertifikat Guruinovatif.id silahkan klik baca legalitas sertifikat

Pertanyaan Umum








Event Selesai, Gabung ke membership untuk melihat rekaman sesi.

Guru Inovatif

Jam operasional Customer Service

06.00 - 18.00 WIB