GI Academy #28 | Membuat Video Pembelajaran Menarik dengan Edpuzzle - Guruinovatif.id: Platform Online Learning Bersertifikat untuk Guru

Diterbitkan 21 Mei 2024

GI Academy #28 | Membuat Video Pembelajaran Menarik dengan Edpuzzle

Platform Edpuzzle pendidikan modern telah muncul untuk mendukung guru dalam melakukan pembelajaran yang lebih interaktif dan efektif melalui video.

Metode Mengajar

Event Guru Inovatif

Kunjungi Profile
266x
Bagikan

Pada hari Jumat dan Sabtu tanggal 17-18 Mei 2024 telah diselenggarakan online workshop Guru Inovatif Academy #28 oleh Guruinovatif.id yang mengangkat tema “Membuat Video Pembelajaran Menarik dengan Edpuzzle”. Event ini dibersamai oleh Merri Natalia Siahaan M.Pd., selaku Wakil Kepala Sekolah SMA Kristen Ketapang 1 Jakarta.

Apa itu Platform Edpuzzle?

Platform Edpuzzle pendidikan modern telah muncul untuk mendukung guru dalam melakukan pembelajaran yang lebih interaktif dan efektif melalui video. Platform ini memungkinkan siswa untuk belajar dengan kecepatan masing-masing, sesuai kebutuhan dan kemampuan mereka. Guru dapat menggunakan video untuk menyampaikan materi pelajaran, memberikan penjelasan yang lebih mendalam, dan menjawab pertanyaan siswa.

Baca juga:
Guru Wajib Tahu Model Pembelajaran di Abad 21!

Selain itu, platform ini juga mengumpulkan data melalui video, sehingga guru dapat memantau kemajuan belajar siswa secara real-time, mengidentifikasi kesulitan yang dihadapi, dan menyesuaikan metode pengajaran yang lebih sesuai. Dengan demikian, platform ini tidak hanya meningkatkan kualitas pembelajaran tetapi juga memiliki pengalaman belajar bagi setiap siswa.

GI Academy #28 | Membuat Video Pembelajaran Menarik dengan Edpuzzle

 

Edpuzzle Sebagai Media Pembelajaran Efektif

Edpuzzle adalah media pembelajaran inovatif yang dapat digunakan sebagai sumber belajar dan literasi serta alat asesmen. Melalui Edpuzzle, guru dapat menyisipkan pertanyaan terbuka dalam video, memungkinkan siswa untuk belajar secara visual, audiovisual, dan kinestetik. Platform ini juga memungkinkan penyisipan gambar, suara, dan pertanyaan langsung dalam video, sehingga siswa dapat memberikan respon secara real-time. Selain itu, Edpuzzle menyediakan laporan hasil belajar yang komprehensif, membantu guru untuk memantau kemajuan siswa dan menyesuaikan metode pengajaran sesuai kebutuhan individu. Dengan demikian, Edpuzzle menjadi alat yang efektif untuk meningkatkan keterlibatan dan pemahaman siswa dalam proses pembelajaran.

Baca juga:
Peran Wali Kelas dalam Meningkatkan Efektifitas Pembelajaran Siswa

Manfaat Pembelajaran Bagi Guru

Pembelajaran melalui video memberikan manfaat signifikan bagi guru. Dengan menggunakan metode ini, siswa dapat belajar sesuai dengan kecepatan masing-masing sehingga memungkinkan mereka untuk memahami materi secara lebih mendalam. Selain itu, penggunaan video dalam pembelajaran menambahkan variasi dan warna dalam proses pengajaran, membuatnya lebih menarik dan interaktif. Ini tidak hanya meningkatkan keterlibatan siswa, tetapi juga membantu guru untuk menyampaikan materi dengan cara yang lebih dinamis dan efektif.

Lalu apa saja yang harus diperhatikan dalam menggunakan platform edpuzzle? Simak pembahasan selengkapnya melalui rekaman Zoom Meeting pada link berikut yang dapat diakses secara GRATIS!

GuruInovatif.id berkomitmen untuk memacu transformasi pendidikan Indonesia melalui pengembangan kompetensi guru dengan membantu guru dan institusi pendidikan bertransformasi lebih cepat dalam proses pengajaran dan pembelajaran ke arah yang lebih baik dan memberikan inspirasi bagi guru dan praktisi pendidikan dalam ranah memperkaya ilmu pengetahuan. Pantau melalui media sosial kami https://www.instagram.com/guruinovatif.id/ untuk mendapatkan informasi webinar dan event terbaru yang tak kalah menarik lainnya. Salam Guru Inovatif!

Daftar membership guruinovatif.id


Penulis: Francois Rynasher Mamarimbing | Penyunting: Putra

0

0

Komentar (0)

-Komentar belum tersedia-

Buat Akun Gratis di Guru Inovatif
Ayo buat akun Guru Inovatif secara gratis, ikuti pelatihan dan event secara gratis dan dapatkan sertifikat ber JP yang akan membantu Anda untuk kenaikan pangkat di tempat kerja.
Daftar Akun Gratis

Artikel Terkait

Gamifikasi Pembelajaran Bahasa Arab Di Pondok Pesantren
Belajar Geografi Seru dan Menyenangkan dengan Game Trivia Globle-Game
3 min
“TeachTok”: Metode Belajar Paling Efektif yang Membantu Guru Terhubung dengan Siswanya Lewat Aplikasi TikTok

ROMI SAPUTRA

Sep 15, 2023
8 min
Yuk Perlu Diketahui! Mengenal Faktor Penghambat Pembelajaran, dan Solusinya

Hafecs HRP

Dec 06, 2021
6 min
BELAJAR AKSARA JAWA LEBIH ASIK DENGAN SNOWBALL THROWING
2 min

Guru Inovatif

Jam operasional Customer Service

06.00 - 18.00 WIB

Kursus Webinar